SIGMA 2014 ini
merupakan ajang dalam penyaluran bakat, minat dan kreativitas pelajar, mahasiswakhususnya
dan masyarakat luaspada umumnya.HIMATIKA “REAL” mencoba memandang
masalah-masalah berupa kurangnya peluang-peluang untuk meningkatkan bakat dan
minat pelajar, mahasiswa serta masyarakat umum dalam sains, olahraga dan seni
yang berupa kompetisi-kompetisi dalam meningkatkan kreativitas dan sportivitas. Dalam pelaksanaannya, untuk bidang
olahraga ini HIMATIKA “REAL” bekerjasama dengan MIPA Sport Corner (MSC) yang
merupakan salah satu Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) di FMIPA UNLAM.
Pada rangkaian acara SIGMA 2014ini akan
dilaksanakan pula kegiatan lomba sains yang diikuti oleh anak-anak panti asuhan
sebagai kepedulian terhadap sesama.
Dengan dasar pemikiran itulah, maka Himpunan Mahasiswa Matematika HIMATIKA “REAL” FMIPA
UNLAMmengadakan acara SIGMA 2014 beserta kegiatan-kegiatan didalamnya dengan harapan dapat menjadi pelopor dalam penyajian lomba seni,
olahraga dan sains dalam bentuk kegiatan
yang inovatif dan kreatif. Tentu
saja untuk mewujudkan tujuan tersebut, diperlukan kebersamaan dan dukungan dari
semua pihak.Oleh karena itulah besar harapan kami kepada Bapak/ Ibu/ Saudara
untuk bisa ikut serta dalam membantu melengkapi kekurangan dan memberikan
bantuan kepadakami baik moril maupun materil.
Kegiatan ini berlangsung dari tanggal 28 April 2014 s/d 31 Mei 2014 dengan rangkaian acara adalah lomba olahraga, lomba sains dan lomba seni. Lomba olahraga diikuti oleh semua program studi fakultas MIPA Unlam, lomba sains dan seni diikuti oleh Siswa SMA dan TK. Ketua pelaksana kegiatan ini M. Fajar Shiddiq.
0 komentar:
Posting Komentar