Sebagai mahasiswa yang intelek, disini kita memerlukan sesuatu hal atau pemikiran yang baru. Pembelajaran tidak hanya dilakukan dengan belajar, seminar ataupun aksi pergerakan lainnya, namun bisa juga dilakukan dengan hal yang menyenangkan sekaligus menyehatkan jasmani maupun rohani. Disamping itu bukan hanya sehat jasmani dan rohani yang diperlukan seorang mahasiswa, tetapi juga pentingnya bekerja sama dengan sesama.
Maka dari itu semua kami mengadakan “Copa De Real” yakni sebuah acara pertandingan futsal untuk menjaga silaturrahmi antar angkatan program studi Matematika FMIPA UNLAM. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Departemen SEGA (Seni dan Olahraga) yang merupakan salah satu Departemen di HIMATIKA ”REAL” dan sasaran dari kegiatan ini adalah mahasiswa aktif Program Studi Matematika FMIPA UNLAM.
Bentuk yang akan dilaksanakan pada kegiatan Copa De Real adalah pertandingan futsal antar angkatan di program studi Matematika FMIPA UNLAM. Pertandingan dilaksanakan dua kali dalam satu jadwal pertandingan, dengan setiap angkatan mengirimkan 1 tim pemain yang terdiri dari mahasiswa. Pertandingan akan dilaksanakan dengan setiap angkatan akan bertemu di setiap pertandingan dan pemenang merupakan tim dengan point terbanyak. Kegiatan Copa De Real ini dilaksanakan pada tanggal 15-19 September 2014 di Lapangan Futsal FMIPA UNLAM. Ketua pelaksana kegiatan ini adalah Rizky Muthmainnah.
Hasil pertandingan :
2010+
2011
2012
2013
2014
2010+

9 - 2
4 – 5
 2 – 5
5 - 4
2011
2 - 9

4 – 5
2 – 7
2 - 6
2012
5 - 4
5 - 4

3 – 0
4 - 2
2013
5 - 2
7 – 2
0 – 3

3 - 0
2014
4 – 5
6 - 2
2 – 4
0 – 3